Sat Reskrim Polres Sergai di Hari Ke 5 Ramadhan Bagikan 100 Bungkus Takjil Kepada Pengguna Jalan

Joni Suheryanto

- Redaksi

Kamis, 6 Maret 2025 - 00:37 WIB

4040 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SERGAI | KUPASTUNTAS86.COM – Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH., melalui Kasat Reskrim Polres Sergai AKP Doni P. Simatupang, SH.,MH., bersama Personel Sat Reskrim Polres Sergai, melaksanakan pembagian takjil kepada masyarakat pengguna jalan dalam rangka Polisi Berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M didepan Mako Polres Serdang Bedagai, Dusun I, Desa Firdaus, Kec. Sei Rampah, Kab. Serdang Bedagai Senin (5/3/2025) Pukul : 17.00 WIB s/d Selesai.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Serdang Bedagai AKP Doni P. Simatupang, SH.,MH, yang turun langsung ke lapangan untuk berbagi kepada para pengendara yang melintas di depan Mako Polres Sergai sebanyak 100 bungkus takjil yang dibagikan terdiri dari, kue, kurma, air mineral dan bubur

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan ini juga personel Sat Reskrim Polres Sergai mengajak dan menghimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam berkendara dengan mengutamakan keselamatan di jalan, khususnya saat melakukan perjalanan mudik atau aktivitas sehari-hari selama bulan suci Ramadhan.

“Kami menghimbau kepada seluruh pengguna jalan agar selalu berhati-hati, mentaati rambu-rambu lalu lintas, dan memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik sebelum bepergian. Keselamatan adalah hal utama yang harus dijaga,”ujar Kasat Reskrim yang pimpin kegiatan itu.

Baca Juga :  Pemberian Bantuan Sumur Bor dan Pompa Air Dalam Rangka POLRI PEDULI LINGKUNGAN oleh Polres Serdang Bedagai

Masyarakat juga tetap diingatkan untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan, baik di jalan raya maupun di lingkungan tempat tinggal, guna menciptakan suasana yang nyaman, aman dan kondusif selama bulan suci Ramadhan.

Personel Polres Sergai berharap bahwa melalui kegiatan ini, masyarakat semakin peduli terhadap keamanan dan ketertiban di tengah-tengah masyarakat serta semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

Kegiatan pembagian takjil berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif, Pengguna jalan yang menerima takjil menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Polres Sergai atas kepeduliannya.

Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat serta menjadi momen bagi Polri untuk memberikan edukasi tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas dan juga Menjaga keamanan dan ketertiban ditengah-tengah masyarakat menjadi tanggung jawab bersama.

Hadir dalam Kegiatan tersebut Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH., Kasat Reskrim AKP Donny P. Simatupang, SH, MH., Kanit Tipidkor IPDA Susanto, SH, MH., Kanit Ekonomi IPDA Feris T.F. Harefa, SH., Kanit PPA IPDA Ardika Junaidi Napitupulu, SH., KBO Sat Reskrim sekaligus PS Kasi Humas Polres Sergai IPTU Zulfan Ahmadi, SH, MH., Personel Sat Reskrim Polres Sergai lainnya.

Baca Juga :  Polres Serdang Bedagai Terima Penghargaan Juara 2 Dari UPP Saber Pungli Provinsi Sumatera Utara

KBO Sat Reskrim yang juga Ps.Kasi Humas Polres Sergai IPTU ZULFAN AHMADI, SH.,MH mengatakan “Kegiatan ini merupakan salah satu bukti nyata Kapolres Serdang Bedagai AKBP JHON SITEP, S.I.K.,M.H., untuk membuat Polres Serdang Bedagai lebih dekat dengan masyarakat, dengan cara Polres Serdang Bedagai Berbagi Takzil Ramadhan, dalam membangun hubungan yang lebih baik dengan masyarakat serta mewujudkan keamanan, kenyamanan, dan keselamatan bagi seluruh pengguna jalan selama bulan suci Ramadhan”.

Tambah Zulfan “kegiatan pembagian Takzil kepada masyarakat ini akan terus dilaksanakan selama bulan Suci Ramadhan oleh Polres Serdang Bedagai maupun Polsek jajaran setiap hari,”ujar Ps.Kasi Humas Polres Sergai IPTU ZULFAN AHMADI, SH.,MH. (JONI SH)

Berita Terkait

Menjelang Libur Lebaran Idul Fitri Satpolairud Polres Sergai Pasang Spanduk, Himbau Masyarakat dalam Berwisata
Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Jelang Lebaran, Polres Sergai lakukan Safari Subuh Ramadhan
Polres Sergai Gerak Cepat Cek Lokasi Kapal Terbakar di Dsn IV Desa Pantai Cermin Kiri Kec. Pantai Cermin, Kab. Serdang Bedagai
Polres Sergai Konsisten Berantas Perjudian, M.T alias A Jurtul Togel Berhasil di Amankan
Pastikan Keamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H Lancar, Polres Sergai Cek Kesiapan Ranmor Dinas
Harmonis, Kapolres Sergai Ulurkan Tali Asih dan Sembako Kepada Korban Kebakaran Rumah
Berdedikasi Tinggi, Kapolres Sergai berikan 14 Anggota Sat Narkoba Piagam Penghargaan
Polres Sergai menggelar Press Release Kasus Perjudian Jenis Togel dan Tembak Ikan

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 12:35 WIB

Petugas polsek glagah patroli dialogis presisi ke pemukiman penduduk diantaranya guna untuk memberikan pesan kamtibmas terhadap masyarakat.

Rabu, 26 Maret 2025 - 12:26 WIB

GIAT PETUGAS JAGA POLSEK BLULUK MELAKSAKAN GIAT PENEMPELAN PAMFLET HIMBAUAN BAHAYA PORNOGRAFI BAGI ANAK DAN PATROLI DIALOGIS DALAM RANGKA BINLUH ANTISIPASI 3 C (CURAT, CURAS DAN CURANMOR) DI WILAYAH POLSEK BLULUK.

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:58 WIB

Giat patroli perintis presisi patroli blue light dengan mobil 1402 Samapta diantaranya! Guna antisipasi gesekan oknum Perguruan silat, kriminalitas dan balap liar.

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:52 WIB

Giat patroli kota presisi (PKP) Obyek vital guna cegah dan tangkal 3C di wilayah hukum polsek brondong.

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:47 WIB

Anggota Polsek brondong patroli kota presisi guna untuk memberikan Himbauan kepada masyarakat Agar selalu menjaga harkamtibmas di wilayah kecamatan brondong.

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:39 WIB

KAPOLSEK BRONDONG PIMPIN ANGGOTA GIAT APEL PAGI DILANJUTKAN MITIGASI GAKTIBLIN PEMERIKSAAN SIKAP TAMPANG, GAMPOL DAN SURAT-SURAT KELENGKAPAN PRIBADI DAN PONSEL ANGGOTA TERKAIT AKTIVITAS PINJOL & JUDOL

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:22 WIB

Anggota polsek sukodadi Tingkatkan giat PKP patroli kota presisi, Obyek vital Sasaran perbankan di wilayah Sukodadi.

Rabu, 26 Maret 2025 - 11:20 WIB

PKP (patroli kota presisi) giat dialogis di wilayah kecamatan sukodadi.

Berita Terbaru