Jelang Lebaran, Formappel Bersama IWOI Deli Serdang, Kembali Bagikan 400 Takjil dan Nasi Kotak di Tamora

Joni Suheryanto

- Redaksi

Senin, 8 April 2024 - 16:26 WIB

4069 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNG MORAWA | KUPAS TUNTAS 86 – Menyambut hari raya Idul Fitri 1445 H, Formappel bersama IWO-I Deli Serdang kembali menyelenggarakan kegiatan amal dengan membagikan 400 takjil dan nasi kotak di Masjid Al Imam Dusun 9, Desa Bangun Sari Baru, Kecamatan Tanjung Morawa, Senin (8/4/2024) pukul 16.30 WIB. Kegiatan ini diselenggarakan bekerja sama dengan Foodbank of Indonesia (FOI) dan Lembaga Perlindungan Anak “LPA” Deli Serdang.

Sebanyak 400 nasi kotak dan minuman siap saji disalurkan kepada masyarakat di sekitar Masjid Al Imam, Jalan Harapan, sebagai upaya Formappel untuk mendukung berbuka puasa. Sponsorship untuk pembagian takjil dan nasi kotak ini diberikan oleh PT ABC, Teh Botol Sosro, Sunfride, dan Date Crown.

Ketua Formappel, R. Anggi, menyatakan bahwa kegiatan ini adalah bentuk nyata kepedulian Formappel terhadap masyarakat yang sedang berpuasa, terutama mereka yang tinggal di sekitar dusun 9 Masjid Al Iman.

 

“Bagi-bagi takjil ini tidak hanya sebagai bentuk berbagi, tetapi juga sebagai sarana silaturahmi dengan masyarakat di bulan suci Ramadhan,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Formappel, Rio Lubis, mengungkapkan rasa syukur atas kemurahan Allah SWT di bulan Ramadhan yang penuh berkah.

“Setiap amal yang kita lakukan di bulan ini akan mendapat balasan yang lebih baik lagi,” katanya.

Dia juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan tidak hanya mempererat hubungan silaturahmi antara Formappel dengan masyarakat, tetapi juga dapat meningkatkan iman dan takwa di bulan suci Ramadhan.

Baca Juga :  Ketua LPA Kab.Deli Serdang Apresiasi Penangkapan Pelaku Pemerkosaan Bergerombol, Anak Dibawah Umur

“Pembagian takjil ini merupakan hari terakhir karena kita akan segera menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445H. Semoga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa,” tutupnya

Bendahara BKM Al-iman Irfandi dihadapan awak media saat diwawancarai mengatakan “Saya sangat berterimakasih kepada teman-teman formappel juga teman-teman yang tergabung di organisasi Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWOI) diwakilkan oleh Joni Suheryanto dan Ewi Safriono juga sponsor yang sudah berbagi nasi kotak dan minuman sari buah siap saji yang dilaksanakan dihalaman Masjid Al-iman ini, semoga kegiatan seperti ini jangan hanya dilakukan pada saat bulan suci Ramadhan saja, kalau bisa diluar bulan suci Ramadhan kegiatan seperti ini harus bisa dilakukan kedepannya,” Ujarnya.(JONI SH)

Berita Terkait

Naas Pria Usia 31 Tahun Tewas Ditempat Disambar Kereta Api Di Deli Serdang
Bupati Deli Serdang Resmi Melantik H.Ibnu Hajar Menjadi Camat Tanjung Morawa
Bayu Sumantri Agung ( BSA ) Tokoh Muda Maju Daftar Bakal Calon Bupati Deli Serdang
Diduga Terkait Pemberitaan Oknum Wartawan Alami Ancaman Orang Tak Dikenal (OTK) Satu Unit Mobil Dirusak
Keluarga Pasien Abdul Muid Berikan Ucapan Terima Kasih Kepada Dr.Asri Ludin Tambunan, Terkait Kesembuhan nya
Forkopimcam Pantai Labu Sidak Langsung Lokasi, Galian C Binjai Bakung
Diduga Oknum Kades Kabupaten Deli Serdang Kangkangi UU KIP Nomor 14 Tahun 2008
Sidang Perdana Terdakwa Edy Suranta Gurusinga, Polresta Deli Serdang Turunkan Personil Pengamanan Yang Humanis

Berita Terkait

Senin, 29 April 2024 - 22:22 WIB

POLSEK KEDUNGPRING BERSAMA MUSPIKA SERTA MASYARAKAT NOBAR PERTANDINGAN TIMNAS U23 DI PENDOPO KECAMATAN KEDUNGPRING

Senin, 29 April 2024 - 17:04 WIB

Polsek Karangbinangun Pam kegiatan nobar semifinal piala Asia U-23 2024 antar timnas Indonesia u-23 Vs Uzbekistan u-23 diwilayah kecamatan Karangbinangun

Senin, 29 April 2024 - 12:29 WIB

Babinsa Koramil 06/Kurun Laksanakan Pendampingan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa

Senin, 29 April 2024 - 10:20 WIB

Polsek Karangbinangun, Tingkatkan patroli presisi Dialogis Diantaranya! memberikan Rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat

Senin, 29 April 2024 - 05:06 WIB

polsek bluluk Patroli Dialogis Diantaranya! Pastikan masyarakat sudah terlayani dengan Baik

Senin, 29 April 2024 - 04:54 WIB

POLSEK KEDUNGPRING BERSAMA KORAMIL DAN PEMDES MELAKSANAKAN KEGIATAN KERJA BAKTI GOTONG ROYONG PERBAIKAN TANGGUL KALI JEBOL DESA GUNUNGREJO

Minggu, 28 April 2024 - 06:57 WIB

Pengamanan Kebaktian Tempat Ibadah Gereja GKJTU Dan GJKI Desa Ngasemlemahbang Kec Ngimbang

Minggu, 28 April 2024 - 06:52 WIB

Polsek Sukodadi giat patroli kota presisi Diantaranya! Sinergitas TNI POLRI

Berita Terbaru